Harga Tiket Masuk Wisata Watu Cenik Wonogiri 2021

Harga Tiket Masuk Wisata Watu Cenik - Berwisata di perbukitan memanglah menjadi destinasi utama para wisatawan, karena wisatawan bisa melihat keindahan dari atas bukit. Bukit-bukit di Indonesia sekarang kebanyakan dijadikan obyek wisata. Di kabupaten Wonogiri Jawa Tengah ada obyek wisata baru yakni Wisata Watu Cenik. Di wisata ini kalian dapat melihat panaroma keindahan alam Waduk Gajah Mungkur. Wisata ini termasuk wisata baru yang ada di Wonogiri Jawa Tengah. Wisata ini cocok untuk dijadikan spot foto karena background yang ada di wisata ini sungguh alami. Tidak hanya menyajikan spot foto yang menarik, Wisata Watu Cenik sangat mendukung untuk para wisatawan yang mencari keindahan surise maupun sunsed.

Keberadaan Wisata Watu Cenik yang berada di perbukitan, dan tentunya suasana di sana sangatlah sejuk. Tempat ini cocok untuk menghilangkan rasa penat. Berjarak sekitar 7,5 Km dari pusat kota Wonogiri dan untuk dapat sampai di wisata ini membutuhkan waktu kurang lebih 20 menit. 


Fasilitas Wisata Watu Cenik

Wisata Watu Cenik menyediakan beberapa fasilitas untuk dapat digunakan para wisatawan agar dapat terpenuhi kebutuhan berwisata disana. Wisata ini menyediakan fasilitas berupa spot foto unik, seperti balon udara dan menara pandang. Tidak Hanya itu Wisata Watu Cenik juga menyediakan gazebo untuk dapat dimanfaatkan wisatawan yang lelah, wisatawan tidak hanya sekedar istirahat, tetapi gazebo yang ada di Wisata watu Cenik berapa di tepi bukit jadi wisatawan jika istirahat juga bisa melihat pemandangan yang ada di bawah.

Wisatawan jangan khawati jika merasa lapar, di sekitar Wisata Watu Cenik ini juga terdapat warung- warung. Disana tersedia berbagai makanan- makanan, minuman dingin, kopi, dll. Untuk Fasilitas umum Wisata Watu Cenik seperti tempat parkir, toilet, mushola, juga tersedia disana.

Jadi wisatawan jangan risau jika berwisata disana.


Harga Tiket Masuk Watu Cenik

Harga Tiket Masuk Wisata Watu Cenik ini terbilang cukup murah. Untuk dapat masuk di Wisata Watu Cenik wisatawan akan dikenai biaya sebesar Rp. 5.000 per orang. Dan biaya parkir sebesar Rp. 2.000 untuk sepeda motor, Rp. 5.000 untuk mobil. Jika ingin mencari Wisata Termurah Di Jateng anda datanglah ke Wisata Watu Cenik Wonogiri.


Lokasi Wisata Watu Cenik

Wisata Watu Cenik terletak di Kabupaten Wonogiri, tepatnya di Dusun Sendang, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Jam operasional/ jam buka Wisata Watu Cenik ini mulai pukul 04.00 sampai 19.00 WIB.

Galeri Foto di Wisata Watu Cenik

Wisata Terbaru Wonogiri
Spot Bersepeda Wonogiri
Demikian informasi seputar Harga Tiket Masuk Wisata Watu Cenik Wonogiri, semoga bermanfaat bagi calon pengunjung Wisata watu Cenik. Terima Kasih.
Previous Post Next Post