Wisata Bukit Panguk Kediwung - Tempat Berburu Sunrise Di Bantul Yogyakarta

Harga Tiket Masuk Wisata Bukit Panguk Kediwung Jogja - Di Jogja ada sebuah tempat wisata yang menjadi viral di media sosial. Tempat ini benama Bukit Panguk Kediwung, wisata hits di Jogja ini menyuguhkan spot foto yang menarik ditambah dengan background pemandangan alam yang menakjubkan. 

Bukit Panguk Kediwung merupakan salah satu tempat wisata untuk berrburu hunting foto di Jogja. Bukan hanya menawarkan keindahan alamnya yang menakjubkan, di sana wisatawan akan di suguhkan beragam spot foto yang keren. Tempat wisata ini resmi dibuka sekitar bulan Juli 2016 oleh masyarakat setempat. Hal ini, Bukit Panguk Kediwung belum sepopuler dengan tempat wisata di sekitarnya, seperti Kebun Buah Mangunan atau Hutan Pinus Mangunan, walau lokasinya sangat berdekatan. Tetapi Bukit Panguk Kediwung sudah dibanjiri banyak pengunjung.

Keberadaan tempat wisata kekinian di jogja ini yang menghadap kearah timur, hal ini sangat cocok untuk tempat berburu sunrise. Waktu yang sangat pas untuk mengunjungi Bukit Panguk Kediwung adalah pada pukul 05.00 pagi, gumpalan kabut yang menyerupai seperti awan yang biasa di anggap para wisatawan saat berada di tempat wisata ini. Tidak salah jika Bukit Panguk Kediwung biasa dijuluki dengan Negeri Di Atas Awan. Tidak hanya itu, wisatawan yang ingin berkunjung di tempat wisata ini jangan sampai lupa dengan fasilitasnya yang lengkap dan siap memanjakan para wisatawan. Selain fasilitasnya yang lengkap Harga Tiket Masuk Bukit Kediwung juga tegolong sangat murah dan terjangkau untuk semua kalangan traveller.

Fasilitas Bukit Panguk Kediwung Bantul Yogyakarta

Bukit Panguk Kediwung ini sudah mulai populer di kalangan para remaja pemburu spot ketinggian. Layaknya sebagai wisata populer di Jogja,  Bukit Panguk Kediwung yang berada di Bantul Yogyakarta ini telah memiliki berbagai fasilitas yang cukup lengkap. Di tempat wisata alam Jogja ini pengunjung akan menemukan berbagai macam spot keren untuk berfoto selfie. Kabarnya akhir-akhir ini Wisata Bukit Panguk Kediwung kembali menambah spot foto untuk bahan potret yang begitu exsotik. Yang menjadi icon di wisata ini adalah gardu pandang yang unik dengan latar belakang hamparan pepohonan hijau yang masih asri dan sungai tentunya akan menjadi tempat untuk mengabadikan momen.

Tidak hanya keindahan alamnya yang disuguhka, namun fasilitas umum yang siap digunakan para pengunjung, fasilitas umum seperti area parkir, toilet, mushola, gazebo semua tersedia di Bukit Panguk Kediwung. Bagi wisatawan yang ingin memanjakan lidah, di tempat wisata ini menyediakan berbagai menu yang tersedia di warung diarea tempat wisata. Ditambah dengan harga tiket masuk yang murah, tak salah jika Bukit Panguk Kediwung termasuk wisata murah di Jogja.

Harga Tiket Masuk Bukit Panguk Kediwung Bantul Yogyakarta

Bukit Panguk Kediwung memiliki harga tiket masuk yang tergolong murah, bagaimana tidak? dengan membayar HTM Bukit Panguk Kediwung sebesar Rp 2.500 / orang ditambah biaya tarif spot sebesar Rp 3.000, wisatawan sudah bisa menikmati keindahan wisata Bukit Panguk Kediwung dengan puas. Selain itu wisatawan juga dikenai tarif parkir sebesar Rp 2.000. Jadi jangan sampai terlewatkan tempat wisata yang murah di Jogja ini.

Lokasi Bukit Panguk Kediwung Yogjakarta

Bukit Panguk Kediwung berada di sebelah timur kota Jogja, tepatnya di Kediwung, Mangunan, Dlingo, Bantul Regency, Special Region of Yogyakarta 55783 (Google Maps ). Nah rute menuju tempat wisata ini wisatawan jangan khawatir karena jalannya mulus hanya sedikit lebih ekstrim tanjakan tapi justru itu tantangan. Kalau kalian dari arah kota Jogja menuju Imogiri ikuti saja arah ke Kebun Buah Mangunan, dan jika kalian dari arah Pathuk Wonosari ikuti saja kearah Hutan Pinus Mangunan nanti sudah ada petunjuk arah menuju lokasi.

Galeri Foto Bukit Panguk Kediwung Yogyakarta

Panorama Bukit Panguk Kediwung Jogja
Wisata Hits Di Jogja
Wisata Murah Di Jogja
Spot Foto Di Bukit Panguk Kediwung Jogja
Gardu Pandang Di Bukit Panguk Kediwung Jogja
Wisata Alam Jogja
Spot Perahu Di Bukit Panguk Kediwung Jogja
Demikian informasi sekilas tentang Tempat Berburu Di Bukit Panguk Kediwung Bantul Yogyakarta. Terus suport kami untuk terus memberi informasi tempat wisata menarik lainya di Wisatainfo disetiap harinya. Terima Kasih
Previous Post Next Post