Kopi Tubing Cafe & Resto Bogor - Review Harga Menu, Daya Tarik dan Lokasi

Kopi Tubing Cafe & Resto Bogor - Review Harga Menu, Daya Tarik dan Lokasi
Kopi Tubing Cafe & Resto Bogor - Review Harga Menu, Daya Tarik dan Lokasi - Belakangan ini Kota Bogor menghadirkan tempat nongkrong yang membuat siapapun penasaran ingin mengunjunginya. Sebut saja, Desa Jongkon, Saung Berkah, Foodpedia SentulOlu Coffee & Kitchen, dan masih banyak lagi lainnya. Seperti yang telah kami rangkum sebelumnya di Daftar Tempat Nongkrong di Bogor buat Tahun Baru.

Nah kali ini Wisatainfo.com ingin memberikan rekomendasi lagi tempat nongkrong di Bogor yang masih sangat baru. Tempat ini bernama Kopi Tubing, sebuah cafe yang cocok buat Quality Time bersama teman, kerabat dan keluarga tercinta. Disana pengunjung akan merasakan nuansa yang berbeda, karena tempatnya instagramable dan memiliki pesona alam yang menawan.

Sekilas Tentang Kopi Tubing Bogor Jawa Barat

Kopi Tubing Cafe and Resto merupakan salah satu objek wisata kuliner di Bogor yang baru viral dimedia sosial. Cafe ini memang tergolong masih sangat baru, karena baru dibuka pada Jumat 18 Desember 2020 lalu. Walaupun terbilang baru, Kopi Tubing di Pamijahan ini telah diserbu banyak pengunjung.

Kopi Tubing merupakan satu objek dengan wisata Cikuluwung River Tubing. Jadi bagi yang ingin menikmati tubing dan dilanjut seduh kopi bisa kunjungi tempat wisata ini. Cafe ini mengusung konsep unik dengan menyediakan beragam menu makanan dan minuman. 

Maka Wisatainfo telah merangkum informasi penting terkait daya tarik, fasilitas lengkap, harga menu, jam buka dan lokasi Kopi Tubing Cafe dan Resto Bogor. Selamat membaca.

Daya Tarik Kopi Tubing Pamijahan Bogor

Kopi Tubing Cafe & Resto Bogor Jawa Barat
Kopi Tubing Cafe & Resto Bogor Jawa Barat
Kopi Tubing Cafe & Resto Pamijahan memang memiliki banyak pesona yang dapat dinikmati para wisatawan. Berikut daya tarik yang dimilikinya :

Menyajikan Pesona Alam yang Menawan

Daya tarik utama dari Cafe Kopi Tubing ini yakni tempatnya menyajikan pesona alam yang memanjakan. Mengingat lokasinya berada di tengah area persawahan tentu pengunjung akan disuguhi hamparan indah yang hijau. 

Selain itu, suara gemericik sungai cikuluwung yang jernih akan menambah keasrian Cafe Kopi Tubing di Bogor ini.

Menikmati kopi di pinggir sungai, dengan pemandangan alam yang indah, ditemani suguhan aktivas river tubing yang seru tapi menantang tentu akan menjadi pengalaman yang luar biasa.

Desain Tempatnya cukup Instagramable

Memang sangat seru nongkrong di tengah sawah, selain menawarkan pesona alam yang indah tempat ini juga bagus dan instagramable. Disana tersedia tempat duduk yang cukup banyak, selain itu pengunjung bisa pilih mau di indoor atau di outdoor.

Untuk outdoor di Kedai Kopi Tubing tersedia area lesehan lengkap dengan bean bag. Tersedia juga gazebo unik lengkap dengan meja dan kursi yang berada di tengah sawah. Tak heran jika tempat ini juga sangat cocok dijadikan latar belakang foto selfie ala instagramable. 

Menjadi Spot Foto selfie ala Instagramable

Menginat desain tempatnya yang keren, banyak pengunjung yang mengabadikan momennya dengan berfoto selfie. Disana tersedia spot foto, mulai dari jembatan diatas sawah, saung, gazebo ditengah sawah dan lainnya.

Harga Menu Kopi Tubing Cafe & Resto Bogor

Layaknya cafe populer di Bogor, Kopi Tubing telah menyediakan beragam menu makanan dan minuman dengan haga yang terjangkau. Mulai dari aneka kopi, aneka camilan atau makanan ringan, hingga makanan berat.

Untuk harga makanan di Kopi Tubing Ciasihan dipatok mulai Rp 7.000 hingga Rp 37.000. Asri, bersih, nyaman, instagramable, dan murah itulah yang bisa disimpulkan dari Kopi Tubing Gunung Menir.

Fasilitas Kopi Tubing Cafe Pamijahan Bogor

Berikut fasilitas lengkap di Kopi Tubing Cikuluwung River Tubing Bogor :
  • Area Parkir
  • Toilet
  • Mushola
  • Gazebo
  • Saung
  • Bean Bag
  • Akses Wifi
  • Live Music
  • dan lainnya
Disana juga telah menyediakan fasilitas protokol kesehatan, seperti area cuci tangan, cek suhu dan lainnya.

Lokasi Kopi Tubing Cafe & Resto Pamijahan

Alamat Kopi Tubing berada di Jl. Gn. Menir, Ciasihan, Kec. Pamijahan, Bogor, Jawa Barat 16810. Untuk aksesnya cukup mudah karena tak jauh dari pusat kota Bogor. Hanya berjarak sekitar 19 km dan membutuhkan waktu perjalanan sekitar 50 menit saja. 

Jam Buka Kopi Tubing Cafe Bogor

Mengenai Jam Buka / Jam Operasional, Kopi Tubing dibuka mulai pukul 09.00 hingga 20.00 untuk weekday, dan pada weekend dibuka mulai 09.00 hingga 21.00 WIB.

Galeri Foto

Kopi Tubing Cafe and Resto Pamijahan Bogor
Kopi Tubing Cafe and Resto Pamijahan Bogor
Kopi Tubing Cikuluwung River Tubing Bogor
Kopi Tubing Cikuluwung River Tubing Bogor
Menu di Kopi Tubing Cafe & Resto Bogor
Menu di Kopi Tubing Cafe & Resto Bogor
Tempat Nongkrong di Bogor Yang Hits Terbaru
Tempat Nongkrong di Bogor Yang Hits Terbaru
Cafe Kopi Tubing Ciasihan Bogor
Cafe Kopi Tubing Ciasihan Bogor
Photo by :
@mienis_amin
@nadi_ngopi

Demikian informasi mengenai Kopit Tubing Cafe & Resto Bogor - Review Harga Menu, Daya Tarik dan Lokasi. Semoga bermanfaat. Terima kasih..
Previous Post Next Post