Vilo Gelato Bekasi Harga Menu, Jam Buka dan Alamat

Vilo Gelato Bekasi Harga Menu, Jam Buka dan Alamat - Kota Bekasi tak ada hentinya menghadirkan tempat-tempat nongkrong atau cafe yang menarik untuk dikunjungi. Hadir dengan berbagai konsep yang unik dan menarik tentu membuat siapapun penasaran ingin mengunjunginya. Tak heran jika kawasan Bekasi selalu ramai dikunjungi para kaum muda yang gemar nongkrong.

Nah pada kesempatan kali ini kami Wisatainfo.com ingin memberikan rekomendasi tempat nongkrong hits di Bekasi yang wajib kalian kunjungi. Tempat ini bernama Vilo Gelato Bekasi, sebuah tempat nongkrong kekinian yang menawarkan konsep unik cocok buat quality time bersama teman ataupun pasangan kalian.

Vilo Gelato Bekasi Harga Menu, Jam Buka dan Alamat
Vilo Gelato Bekasi Harga Menu, Jam Buka dan Alamat | photo by @m_azriansyah

Sekilas Tentang Vilo Gelato Bekasi

Vilo Gelato adalah salah satu outlet kuliner yang sudah hadir sejak tahun 2017 dengan 19 cabang dan kembali menghadirkan cabang baru ke 20 yang dibangun di Kota Bekasi, tepatnya di Bekasi Central Business District (BCBD) kawasan Summarecon Bekasi.

Tempat nongkrong hits di Bekasi ini hadir menawarkan konsep kekinian yang dipadukan dengan desain bangunan yang instagramable. Vilo Gelato Bekasi ini memiliki lahan yang cukup luas, nyaman dan fasilitasnya juga sudah terbilang memadai.

Untuk mengetahui lebih lengkapnya mengenai tempat nongkrong instagramable di Bekasi ini, berikut kami telah merangkum beberapa informasi penting terkait daya tarik, fasilitas lengkap, daftar menu, jam operasional dan lokasi Vilo Gelato Bekasi.

Daya Tarik Vilo Gelato Bekasi

Daya tarik utama dari Vilo Gelato Bekasi ini adalah lokasinya yang strategis, karena lokasinya sangat dekat dari pusat kota Bekasi sehingga mudah untuk ditemukan. Tak heran jika cafe instagramable di Bekasi terbaru ini akan selalu ramai dikunjungi.

Untuk konsepnya, Vilo Gelato Summarecon Bekasi mengusung konsep ala mediterranean style yang estetik dengan nuansa Eropa. Sesampai disana kalian akan melihat desain bangunan yang begitu menarik. Tempat nongkrong ini menawarkan 2 pilihan area, yakni indoor dan outdoor.

Vilo Gelato Bekasi
Vilo Gelato Bekasi | photo by @yourecommates

Jadi ketika nongkrong di Vilo Gelato Bekasi ini kalian tak perlu khawatir akan kehabisan tempat duduk, karena tempat ini menyediakan banyak tempat duduk mulai dari kursi minimalis hingga sofa dan juga ruangan ini dilengkapi dengan AC, stop kontak, dan akses Wi-Fi tentunya sangat rekomended buat dijadikan tempat nugas, tempat meeting maupun tempat nongkrong santai.

Disetiap sudutnya dihiasi banyak tanaman dan pernak-pernih yang estetik, tentu sangat rekomended buat spot foto OOTDan ala instagramable. Disetiap sudut cafe bisa kalian jadikan latar belakang foto selfie. Disamping itu, Menu di Vilo Gelato Bekasi Central Business District yang cukup beragam dengan harga terjangkau tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung.

Fasilitas Vilo Gelato Summarecon Bekasi

Tak hanya tempatnya saja yang menarik, pengelola Vilo Gelato Bekasi juga telah menyediakan fasilitas yang cukup memadai untuk menambah kenyamanan para pengunjung. Berikut fasilitasya :

  • Area Parkir
  • Toilet
  • Tempat Ibadah
  • Akses Wi-Fi
  • Stop Kontak
  • Ruangan AC
  • dan lainnya

Tak hanya fasilitasnya yang lengkap, pelayanan di Cafe Bekasi yang bagus ini juga terbilang cukup baik membuat siapapun ingin kembali berkunjung.

Daftar Menu Vilo Gelato Bekasi Terbaru

Vilo Gelato Bekasi menawarkan beragam pilihan menu makanan dan minuman yang enak dan juga harga yang ramah dikantong. Tak lupa juga menu khasnya, beragam varian rasa dan size gelato di cafe ini cukup beragam, Anda dapat mencoba/mencicipi rasa-rasa unik yang bisa dinikmati bersama keluarga ataupun teman saat berkunjung kesini. Berikut Daftar Harga Menu di Vilo Gelato Bekasi :

ALL TIME FAVORITE

  • Signature Chocolate 75k/135k
  • Mocha Almond Fudge 75k/135k
  • Salted Caramel 75k/135k
  • Wildberry Very Berry Fried Cookies 75k/135k
  • Macadamia Brittle 75k/135k
  • Butter Coffee 75k/135k
  • Green Tea 75k/135k
  • Hojicha Latte 75k/135k
  • Strawberry Cheesecake 75k/135k
  • Chocolate Theraphy 75k/135k
  • Brittle Almond 75k/135k

KID'S FAVORITE

  • Choco Mint 75k/135k
  • Hazelnut Chocolate 75k/135k
  • Crunchy Ferrero Rocher 75k/135k
  • Cookies & Cream 75k/135k
  • Roasted Smore 75k/135k
  • Unicorn Magic 75k/135k
  • Biscuit Caramel 75k/135k
  • Maple Cheese 75k/135k
  • Chewy Moster 75k/135k
  • Blueberry Cheesecake 75k/135k

ALCOHOL ADDED

  • Rum & Raisin 75k/135k
  • Jameson Jambalaya 75k/135k
  • Olg Gregg 75k/135k
  • Beer Sorbet 75k/135k
  • Bourbon & Brownies 75k/135k

SORBET

  • Mix Berry Sorbet 75k/135k
  • Dark Chocolate Sorbet 75k/135k
  • Mango Strawberrt Sorbet 75k/135k
  • Rainbow Sorbet 75k/135k
  • Soursop Mango Sorbet 75k/135k
  • Strawberry Basil Sorbet 75k/135k
Menu di Vilo Gelato Bekasi
Menu di Vilo Gelato Bekasi | photo by @fullo_

INDONESIA'S ORIGINAL

  • Jeruk Kunci Sorbet 75k/135k
  • Asian Bogor 75k/135k
  • Es Telet 75k/135k
  • Jackfruit 75k/135k
  • Kacang Ijo 75k/135k
  • Kenari 75k/135k

THE LAYER & PREMIUM

  • Musang King 95k/165k
  • Pistachio 95k/165k
  • Cioccolato con Baileys 55k/95k
  • Pistaberry 95k/165k
  • Boen Beans 95k/165k

COLABORATION

  • Anggur Colesom 75k/135k
  • White Sangria 75k/135k
  • Amer Raisin 75k/135k
  • Ovomaltine Cheesecake 75k/135k

MAIN COURSE

  • Mushroom Soup 50k
  • Macaroni & Beef Cream 55k
  • Lasagna 70k
  • Corn Soup 40k
  • Spaghetti Bolognese 75k
  • Penne Carbonara 70k
  • Mie Ayam 50k
  • Nasi Iga Sapi 95k
  • Nasi Tim Ayam 60k

TEA

  • Lemongrass Tea 30k
  • Jasmine Caramel 35k
  • Brewed Tea 30k

COFFEE

  • Coffee Milk 35k
  • Drip Coffee 35k
  • Drip Coffee With Milk 40k

NON COFFEE

  • Chocolate Latte 45k
  • Biscuit & Caramel Latte 40k
  • Matcha Latte 50k

Jam Buka Vilo Gelato Bekasi Central Business District

Vilo Gelato Kota Bekasi
Vilo Gelato Kota Bekasi | photo by @yourecommates

Bagi yang ingin mengunjungi Tempat Nongkrong baru di Bekasi yang bagus ini, berikut Jam Operasional / Jam Buka di Vilo Gelato Bekasi : 

  • Weekend : 08.00 - 22.00 WIB
  • Weekdays : 10.00 - 22.00 WIB

Informasi Kontak :

  • No Tlp : 0812-1111-9267
  • Instagram : @vilogelato

Alamat Vilo Gelato Bekasi

Lokasi Vilo Gelato Bekasi berada di daerah Summarecon Bekasi, Jl Boulevard CBD No.008/10C, Kota Bks, Jawa Barat 17143. Untuk akses dan rute menuju lokasi terbilang cukup mudah dijangkau, karena lokasinya tak jauh dari pusat kota Bekasi. Hanya berjarak sekitar 7 km dan membutuhkan waktu perjalanan kurang lebih selama 15 menit saja.

Vilo Gelato Summarecon Bekasi
Vilo Gelato Summarecon Bekasi | photo by @yourecommates

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan terkait Vilo Gelato Summarecon Bekasi Terbaru. Bagi kalian yang sedang mencari tempat nongkrong instagramable di Bekasi yang lagi hits, pastikan untuk mengunjungi cafe instagramable ini. Semoga bermanfaat dan terima kasih telah mampir di blog kami Wisatainfo.com

Previous Post Next Post